Resep Membuat Omelet Keju

Resep Membuat Omelet Keju– Omelet merupakan makanan yang sangat familiar diseluruh keluarga di Indonesia. Bahan baku utama membuat omelet adalah telur dan susu cair, proses membuatnya dengan menumis terlebih dahulu bahan dan bumbu isian omelet. Apabila bahan bumbu sudah matang baru kita masukkan kocokan telur yang sebelumnya sudah dibumbui garam, merica bubuk dan susu cair tawar.

Salah satu rahasia membuat omelet yang enak adalah penggunaan susu cairnya. Pergunakan susu cair tawar, jangan susu cair yang berasa. Karena susu cair plain atau tawar hasilnya akan jauh lebih gurih. Jika bunda ingin lebih gurih bisa diberi topping parutan keju di atasnya.

Jika mau lebih komplit bisa di sajikan bersama sayuran segar seperti selada, tomat, kol, wortel, brokoli rebus, buncis dan kentang rebus. Atau irisan buah seperti buah strawberry, melon, semangka, jeruk, potongan apel, pir, anggur dan lainnya sesuai selera. Menu ini bisa menjadi menu andalan sarapan karena proses membuatnya yang sangat cepat dan kandungan gizi yang komplit.

Yuk langsung saja bundamimi.com sharing Bahan-bahan dan Cara Membuat Omelet Keju ini:

Resep Membuat Omelet Keju untuk sarapan pagi (Sumber: http://www.incredibleegg.org)

 

Bahan Bahan

  • 2 telur
  • 1 potong keju cheddar, parut
  • 1 sdm mentega
  • sejumput garam dan merica

Cara Membuat

  1. Kocok telur dalam mangkuk kecil, tambahkan sejumput garam dan sejumput lada, dan kocok keduanya sampai putih telur dan kuning telur tercampur rata
  2. Panaskan mentega di wajan penggorengan anti lengket atau teflon pada api kecil sampai meleleh. Pastikan mentega terbalur merata pada seluruh wajan.
  3. Tuangkan campuran telur ke dalam wajan dan putar wajan agar permukaannya tertutup rata oleh kocokan telur.
  4. Diamkan sejenak dan apabila telur sudah mulai mengeras, kikis tepi telur dengan menggunakan spatula. Angkat telur sedikit saja agar cairan yang belum terkena panas mengalir ke dasar wajan
  5. Ketika omelette masih terlihat agak cair dan permukaannya masih mengilap, segera taburkan keju ke atasnya. Jangan tambahkan keju ketika omelette sudah matang karena proses memasak masih akan terus berlangsung setelah Anda melipat omelette. Anda tentu tidak ingin menyantap omelette yang terlalu matang dan bertekstur keras, bukan?
  6.  Angkat Omelete lalu sajikan

Nah Omelete kejunya sudah jadi, tidak memerlukan waktu lama untuk menyajikanya, apabila Anda ingin berkreasi, Anda dapat menambahkan irisan daging cincang, kornet, ayam dan lainya sesuai dengan selera. Selamat mencoba ya 🙂

 

Leave a Comment