Resep Siomay Ikan Kakap ala Rumahan – Ya, siapa sih yang tidak kenal dengan Siomay, cemilan yang sangat lezat dan bergizi. Jajanan ini dengan mudah bisa kita temukan dipasar, sekolah, mall atau bahkan keliling depan rumah. Pada dasarnya ada dua jenis bahan yang bisa kita buat, yaitu siomay ayam dan ikan. Pada kali ini Bundamimi.com akan membuat versi Ikan tepatnya yaitu Mungkin yang sering kita temui adalah siomay dengan bahan baku ikan tenggiri ya Bun namun sebenarnya kita juga bisa menggunakan jenis ikan lain, seperti ikan kakap, ikan tuna bahkan ikan lele lho. Nah yang special dari Siomay ini adalah kandungan gizinya dari ikan yang tentunya banyak mengadung protein, mineral dan zat berguna lain yang bagus untuk kebutuhan nutrisi sehari hari.
Yuk langsung aja Bundamimi.com akan sharing resepnya:
Bahan bahan:
- 10 lembar kulit pangsit kecil, siap pakai
- 200 gram daging ikan kakap, haluskan
- 1 putih telur
- 1 sdm tepung kanji
- 25 gram wortel, potong dadu kecil
Bumbu:
- 2 siung bawang putih, haluskan
- ¼ sdt merica bubuk
- ¼ sdt pala bubuk
- ½ sdt garam
- ¼ sdt gula pasir
Cara membuat
- Campur daging ikan dengan telur, tepung kanji, dan bumbu lalu aduk sampai merata
- Ambil selembar kulit pangsit, letakkan setengah sendok makan adonan ikan.
- Lipat tepi kulit pangsit ke tengah
- Letakkan potongan wortel di atas siomay
- Rebus dalam air mendidih, masak hingga siomay matang lalu angkat.
Untuk +- 10 Buah
Bagaimana Bunds sangat mudah kan membuat Siomay Ikan Kakap ala rumahan. Anda juga bisa menyimpanya kedalam frezzer dirumah untuk dapat dihidangkan kembali jika mau. Jadi tidak memerlukan waktu yang lama untuk menyipakan bekal bergizi yang murah dan sangat mudah buat anak Anda dirumah. Share ya resep ini keteman teman, Selamat mencoba ya bunds 🙂